Komentar Messi sebelum laga Big Match El Classico | Komentar Messi sebelum laga Big Match El Classico: Rivalitas sengit antara Barcelona dan Real Madrid tak membuat Lionel Messi alergi menyampaikan pujian bagi dua sosok penting di kubu musuh.
Lionel Messi jelas menjadi salah satu pemain yang menuai sorotan menjelang El Clasico. Kini sang bintang Barcelona mengomentari Jose Mourinho dan Cristiano Ronaldo di kubu Real Madrid. Apa katanya?
Dalam beberapa tahun terakhir, membahas rivalitas Barca dan Madrid niscaya tidak bisa dilakukan tanpa ikut menyinggung keberadaan Messi dan Ronaldo di masing-masing kubu.
Sama-sama punya kemampuan mumpuni, keduanya bukan cuma bersaing membawa klubnya jadi jawara tetapi juga bersaing dalam memperebutkan penghargaan-penghargaan individu.
Akan tetapi, ini tak lantas bikin Messi berpikiran negatif ke Ronaldo, karena ia bahkan tak segan melontarkan pujian. Bukan cuma itu, Messi juga memuji Mourinho, entrenador El Real yang boleh jadi justru "dimusuhi" sebagian besar fans Barca.
"Mourinho adalah pelatih bagus dan Ronaldo adalah pemain yang hebat," katanya di Football Espana.
Messi kemudian mengomentari rekannya sendiri, David Villa, yang mana beberapa waktu lalu terlibat argumentasi dengannya. Dengan nada yang sama seperti ketika membicarakan Ronaldo dan Mourinho, Messi pun cuma punya kata-kata positif untuk Villa. "Villa adalah seorang pria menyenangkan yang mustahil untuk dibenci," ungkap Messi.
Messi juga mengungkapkan Barcelona di bawah asuhan Tito Vilanova tak mengalami banyak perubahan dibanding saat ditukangi Pep Guardiola.
"Kita akan melihat klub yang sama yang telah kita lihat dalam beberapa musim terakhir. Kami memiliki gaya permainan yang tak akan berubah karena Tito punya pikiran sama dengan Pep," tutur pemain 25 tahun ini.
sumber :http://www.gp-bola.com/2012/10/komentar-messi-sebelum-laga-big-match.html
Post a Comment