Google Earth kembali menunjukkan bukti sebagai salah satu layanan yang bermanfaat tidak hanya bagi orang awam, namun juga peneliti khususnya Arkeolog. Alat pencitraan satelit ini berhasil menemukan piramida baru.
Adalah Arkeolog amatir Angela Micol yang tinggal North Carolina yang memanfaatkan Google Earth untuk melakukan pemindaian di Mesir, khususnya di kawasan Giza.
Dari hasil pencitraan satelit inilah Micol menemukan dua situs yang diduga piramida yang sebelumnya tidak diketahui. Gundukan itu memiliki ketinggian 140 kaki dan sangat familiar dengan piramida yang ada di Giza.
Situs lainnya berhasil ditemukan 12 mill dari kota Abu Sidhum yang jarak piramidanya berdekatan dengan Sungai Nil. Dua piramida ini berukuran besar dan kecil, yang satu setinggi 250 kaki dan kedua 100 kaki.
Memang, perlu penelitian lebih jauh terhadap penemuan ini. Lebih dari itu, Micol mengungkapkan apa yang ditemukannya sangat luar biasa, apalagi 'cuma' dilakukan melalui browser internet. Demikian yang detikINET kutip dari Gizmodo, Selasa (14/8/2012).
sumber :http://inet.detik.com/read/2012/08/14/111016/1990734/398/google-earth-temukan-piramida-baru
Post a Comment