Latest News

Thursday, July 2, 2015

Hebat, Kamera Nikon Terbaru Mampu Memotret Permukaan Bulan

terutamasehat.blogspot.com - Nikon mengeluarkan produk point-and-shot camera terbarunya yang dinamakan Coolpix P900. Fitur andalan yang dimiliki kamera Nikon Coolpix P900 adalah 83x optical zoom, atau setara dengan lensa 24-2000mm.

Nikon Coolpix P900 memiliki kemampuan luar biasa yang membuat heboh dunia fotografi. Kamera yang dibandrol dikisaran 'hanya' 600 dolar tersebut mampu merekam permukaan bulan. Sebuah video yang direkam menggunakan kamera Nikon P900 membuktikan kemampuan mumpuni dari sebuah kamera kelas middle-end. Bahkan, selain merekam permukaan bulan, fotografer asal Jerman ini bisa merekam pergerakan bulan.
Foto ini diambil menggunakan kamera Nikon P900

Walau sepertinya bulan yang melakukan pergerakan, sebenarnya pergerakan bulan yang direkam kamera ini adalah akibat dari pergerakan rotasi bumi. Bulan sendiri membutuhkan waktu selama 28 hari untuk melakukan pergerakan penuh mengelilingi bumi.

Nikon Coolpix P900 juga memiliki digital zoom, yang memungkinkan untuk melakukan zoom hingga 166x, yang membuatnya mampu memperlihatkan kontur permukaan bulan dengan jelas.


Kamera ini memiliki koneksi WiFi dan NFC, sehingga penggunanya bisa mengontrol kamera melalui ponsel atau tablet. Pemindahkan foto dari kamera ke komputer juga menjadi sangat mudah.

Meskipun masih bersensor 16 MP, Nikon P900 telah menggebrak dunia fotografi. Beberapa pengguna telah mempublikasikan kemampuan kamera ini di media sosial dengan hasil yang mengagumkan.